Rapat Kerja Wilayah PW Muslimat NU DIY

Rakerwil PW Muslimat NU DIY diikuti oleh pengurus yang baru saja dilantik secara resmi yang terdiri dari beberapa bidang, yaitu Bidang Organisasi dan Pemberdayaan Anggota (Korbid: Siti Rohmah Nurhayati), Bidang Dakwah dan Pemberdayaan Masyarakat (Korbid: Sriharini), Bidang Hukum Advokasi dan Litbang (Korbid: Yulia Nasrul Latifi), Bidang Ekonomi Koperasi dan Agrobisnis (Korbid: Diena Isfentiani), Bidang Hubungan Luar Negeri dan Jejaring Kemitraan (Korbid: Luluk Kholisoh), Bidang Pendidikan dan Pelatihan (Korbid: Ni’mah Afifah), Bidang Kesehatan dan Kependudukan (Korbid: Wieklati), Bidang Sosial Budaya dan Lingkungan Hidup (Korbid: Fadhilah), Bidang Tenaga Kerja (Korbid: Dailatus Syamsiyah).

Rakerwil dimulai bakda dhuhur tepat setelah pelantikan dan dipimpin oleh Ketua Steering Committee, Ibu Hj. Habibah Musthofa dan Sekretaris Ibu Hj. Choirotun Hisaan. Koordinator Bidang mempresentasikan program masing-masing bidang. Pleno rakerwil ini diikuti oleh PC Muslimat NU se DIY hingga acara selesai. Di sela-sela rakerwil, dilakukan konsolidasi organisasi merespon isu-isu aktual, termasuk menghadapi Pemilu 2024 dan Harlah NU dan Muslimat NU.

Convention Hall UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, 6 Januari 2024
Pewarta: Husna (Kesekretariatan PW Muslimat NU DIY)
Rapat Kerja Wilayah PW Muslimat NU DIY-facebook